Saturday, May 22, 2010

Jayakarta Legian

Rating:★★★★
Category:Restaurants
Cuisine: Other
Location:bali
Plecing Kangkung, ikan bakar balado, ayam sambal atah

Memanfaatkan istirahat siang di tepi Kuta, menikmati indahnya pemandangan pantai dan para pengunjung yang bermain selancar, tak terasa waktu sudah lewat 12.30. Panas yang cukup menyengat dan alarm perut sudah memberi tanda waktu makan siang telah tiba.

Menuju ke tempat makan yang terletak di depan pantai, mencoba untuk melihat menu makan siang yang disiapkan Hotel, kali ini tersedia menu yang cukup menarik yaitu Plecing Kangkung, ayam sambal atah dan ikan bakar balado menjadi pilihan saya.

Plecing kangkung, disajikan cukup menarik dan warna hijau kangkung masih cukup cantik, bumbu plecing pedas terlihat malu-malu suadh menyesuaiakan tamu. Gigitan pertama plecing kangkung terasa empuk dan renyah dan bumbu gurihnya terasa cukup meresap. Bagi penikmat plecing kangkung sajian ini akan terasa kurang nendang pedasnya, namun secara umum menurut saya di atas rata.

Ikan bakar balado, irisan ikan bakar yang tipis dan terlihat ”mringin” kuning dan balutan sambal merah menambah selera makan siang. Namun kembali untuk rasa pedas ini masih kurang nendang bagi penggemar masakan pedas. Irisan yang tipis dan cara panggang yang pas, membuat irisan ikan terasa kering sampai dalam. Balutan sambal balado diatas irisan ikan ketika gigitan pertama terasa paduan rasa gurih ikan bakar dan sedikit rasa pedas terasa pas di lidah.

Ayam sambal atah, daging ayam yang terlihat putih dibalut dengan irisan bawang merah tipis-tipis, dan sedikit taburan cabai, membuat tangan segera menari-nari di atas piring untuk mengambil sepotong kecil ayam sambal atah, terasa rempah yang bertaburan di atas daging ayam cukup gurih dan menyamarkan rasa ayam yang menjadi satu dengan rasa jahe. Balutan sambal atah sedikit malu-malu karena lebih banyak irisan tipis bawang merah, dibandingkan dengan irisan tipis cabe. Bagi penikmat masakan Bali khususnya sambal atah secara umum rasa pedasnya sangat kurang. Saya bayangkan rasanya semakin nendang apabila ditambahkan irisan cabe sehingga level pedasnya bisa ditingkatkan .

Tiga sajian ini saya nikmati tanpa nasi dan ditutup dengan irisan nanas dan pepaya, secara umum…. sangat layak dicoba.

8 comments:

meily blumenkohl said...

enaknyaaaaaaaa

a lie said...

Heheheeh lunchnya mantaphh..

Purwadi Siswana said...

ya..... enak tenan... ly.. susah ya cari kangkung disana?

Purwadi Siswana said...

cukup sepiring ini dan beberapa potong buah... agar rasa kenikmatan tidak hilang.... hehhee

Martha The said...

jadi laper.....hikzzz

Purwadi Siswana said...

kalau bisa saya kirim ya Tha, biar bisa dicobain... hehehe

rudal boy said...

Aduuuh Nikmatnya....Terimakasih Infonya yang sangat bagus, bila ke bali harus coba ditempat yang sama.

Purwadi Siswana said...

ya bang Rud..., layak untuk dicoba :)