Tuesday, September 07, 2010

Candi Arjuna - Dieng




Setelah menikmati indahnya fajar dari Gardu Pandang, perjalanan dilanjutkan menuju komplek kawasan Candi Arjuna di Dieng. Perjalanan hanya menempuh waktu sekitar 20 menit, karena jalan masih cukup sepi.

Sampai di komplek candi, ternyata petugas karcis belum membuka loket, dan harus menunggu beberapa waktu untuk membayar tiket masuknya.
Kami merupakan pengunjung pertama, dan bersyukur bisa menikmati dinginnya pagi, dan manyaksikan kabut tipis di perumahan penduduk sekeliling komplek candi.

Cuaca sangat bagus, langit cerah membiru, sementara mentari masih berada dibalik gunung perahu, sehingga kami sempat menunggu sejenak untuk mengabadikan silver sinrise.

Titik-titik embun pagi masih jelas terlihat diantara bunga-bunga, dedaunan, rumput dan jaring laba2 yang terlihat putih, juga diantara daun cemara seolah seperti salju diatas pohon natal.

Suasana yang sepi, langit yang biru dan sinar mentari muncul diatas gunung perahu, serta keindahan Candi, serasa memberi semangat untuk segera beranjak menikmati keindahan candi Arjuna dan alam Dieng.
Nun jauh disebelah tenggara, terlihat puncak Gunung Sindoro menyembul diantara dua bukit, sementara kabut tipis dan jajaran pohon cemara seolah membatasi komplek candi dengan lingkungan sekitarnya.

Silahkan, monggo dinikmati, saran dan kritikan saya terima dengan senang hati.
Atas kunjungannya, saya ucapken matur nuwun

Terima kasih Tuhan Yesus, untuk waktu yang indah ini.

24 comments:

rudal boy said...

Foto-fotonya bagus sekali, saya sangat suka melihatnya.
Sungguh indah pemandangan alam indonesia.

rudal boy said...

Beautiful I like it somuch.

Purwadi Siswana said...

Terima kasih, saya selalu bangga dengan keindahan alam Indonesia

Purwadi Siswana said...

yes, thank you

Zita Kristianti said...

lovely!

nur handoyoputro said...

wah, apik tenan.... padahal iki sawang laba-laba ya....
memang dieng iku apik, rasane kaya nang luar negeri.... :p

Purwadi Siswana said...

thanks zee

Purwadi Siswana said...

mbakyu.... rasane adem mak nyesss di negeri atas angin lha tingginya lebih dari 2.000 meter dpl

Veronica Tanuwidjaja said...

Cakep....

Veronica Tanuwidjaja said...

Suka yang ini....

Veronica Tanuwidjaja said...

Wuuiiiihhhhhhhhh.....

Purwadi Siswana said...

terimakasih Fenny

Purwadi Siswana said...

ya... monggo2... dinikmati embun di jaring laba2nya

Purwadi Siswana said...

hehehe... embun paginya masih terlihat jelas ya

HayaNajma SPS said...

makin ngiler ke dieng :D

Purwadi Siswana said...

monggo-monggo ke dieng, mumupung belum musim hujan lebat.... karena kemarin jam 10.30 sudah turun kabut tebal...

HaVitDeMa + + said...

bagus,

HaVitDeMa + + said...

suka gambar ini,

lien lin said...

melihatnya seperti sebarisan pasukan penjaga alam....

Purwadi Siswana said...

matur nuwun

Purwadi Siswana said...

matur nuwun... terus kapan njenengan ke diengnya?

Purwadi Siswana said...

ya.... berjajar seperti penjaga hehehe

HaVitDeMa + + said...

lama nian aku tak kemari mas,masih ter simpan beberapa gambar jadul,nanti kalau ada sempat mau di scen dulu,

Purwadi Siswana said...

monggo-monggo saya tunggu kirimannya