Wednesday, September 08, 2010

Kawah Sikidang - Dieng




Dataran Tinggi Dieng, merupakan salah satu wilayah yang termasuk dalam kawawan gunung berapi yang masih aktif sehingga masih terdapat kawah aktif di Dieng. Ada beberapa kawah yang bisa dikunjungi wisatawan antara lain, kawang Sikidang, kawah Candradimuka, Kawah Sileri.
Akses yang paling mudah dan jarak jangkau yang dekat adalah kawah Sikidang karena dekat dengan lokasi wisata lainnya, seperti komplek candi Arjuna maupun komplek telaga.
Pengunjung bisa melihat kawah aktif dari dekat namun harus berhati-hati agar tidak sampai terperosok ke dalam kawah karena lumpur kawah sangat panas.
Kawah Sikidang mempunyai keunikan, karena kawahnya bisa berpindah pindah, ibarat kijang yang bisa melompat kesana kemari.
Pemandangan sekitar kawah cukup indah, terlebih lagi ketika cuaca cerah, sehingga terlihat perpaduan hijau tanaman, coklat kawah dan biru langit yang berpadu indah.
Bau belerang cukup kuat terlebih lagi apabila kabut sudah turun, disarankan kalau mengunjungi kawah sebaiknya pada cuaca yang cerah karena kondisi udara cukup nyaman untuk para pengunjung, bau belerang tidak begitu kuat.

Selamat menikmati, saran dan kritikan saya terima dengan senang hati.

Terima kasih Tuhan Yesus untuk alam yang indah ini.

6 comments:

HaVitDeMa + + said...

dilarang dekat,tapi disitu ada pos untuk liat2 yaa

HaVitDeMa + + said...

koyo nee cedak larangan iki mas...,

Purwadi Siswana said...

didekat papan larangan itu ada kawah aktif..... dan terbuka
kita bisa jalan ke pos karena ada jalan khusus yang cukup aman

Purwadi Siswana said...

ya.. deket banget...., lha sudah dikasih larangan saja masih banyak yang mendekat sampai pagar pembatas lho mas...

nur handoyoputro said...

pas nang dieng, sampai nang kawah sikidang, batery d-200 habisssss.....
jadi gak punya photo-photonya......
terpaksa pakai tukang photo yang Rp5000-an deket situ..... lumayan lho..... :D

Purwadi Siswana said...

hehehe... masih beruntung ada jejaknya mesti bukan kamera sendiri ya mbakyu